Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta meningkatkan mutu madrasah dengan menyelenggarakan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) karyawan melalui pelayanan prima. Kegiatan tersebut berlangung pada hari Ahad, 30 Juni 2024 di Aula Prof. Siti Baroroh Baried Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta.
Narasumber pada kegiatan ini adalah Dr. Dody Hartanto, M.Pd., seorang Dosen Bimbingan Konseling di Universitas Ahmad Dahlan. Peserta acara ini adalah seluruh karyawan Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta yang berjumlah 52 orang. Acara diawali dengan sambutan, dilanjutkan sesi materi oleh narasumber, dan diakhiri dengan tanya jawab.
Karyawan menjadi bagian penting dalam pengembangan madrasah dan ikut terlibat dalam proses pembelajaran peserta didik Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta. Sehingga pembekalan bagi karyawan harus dilakukan secara rutin dan dengan tema pembasan yang berbeda.
Unik Rasyidah, M.Pd. sebagai Direktur Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta pada sambutannya menuturkan bahwa, karyawan adalah bagian dari wajah madrasah yang harus memberikan pelayanan sepenuh hati. Sehingga materi tentang pelayanan prima ini menjadi sangat penting.
"Materi ini menjadi materi yang urgen di awal tahun pelajaran. Semoga bisa diamalkan untuk tahun pelajaran 2024/2025. Semoga semakin bersemangat dan memberikan pelayanan terbaik untuk madrasah kita", ujar beliau.
Dr. Dody Hartanto, M.Pd., sebagai narasumber menerangkan pada awal penyampaian materi, bahwa dimanapun dan jabatan apapun dalam bekerja semua mempunyai resiko, tidak ada yang ringan dan tanpa resiko. Sehingga lakukan sebaik-baiknya sesuai ketentuan yang ada pada lini pekerjaan masing-masing.
“Sesungguhnya kita semua ini berbuat baik kepada orang lain bukan untuk orang lain atau untuk mendapat pujian orang lain. Tetapi bukan itu semua, melainkan agar kebaikan itu kembali ke diri kita sendiri. Silahkan bisa dibaca surah Al Isra ayat 7”, ucap Dosen Bimbingan Konseling tersebut. (LTA)
Kunjungan Pendidikan Sd Muhammadiyah 3 Dan Smk Muhammadiyah 2 Tangerang Di Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
2025-09-08 14:11:42
Pengukuhan Akbar Organisasi Santri Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Periode 2025/2026
2025-09-06 14:21:17
Orientasi Studi Lanjut Siswi Kelas Iii Mts Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Tahun Ajaran 2025/2026
2025-09-03 11:14:46
Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Menjadi Pilot Project Sekolah Sehat Jiwa
2025-09-03 10:44:47
Semarak Hut Ri Ke-80 Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Tahun 2025
2025-08-26 13:18:40
Meriahkan Hut Ri Ke-80, Palang Merah Remaja Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Adakan Aksi Donor Darah
2025-08-20 11:17:49
Aksi Bergizi Dan Gerakan Minum Tablet Tambah Darah (ttd) Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
2025-08-20 10:30:14
Penerjunan 224 Murid Tim Dakwah Lokal (tdl) Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Tahun Ajaran 2025-2026
2025-08-13 11:14:02
Forum Bk, Wali Kelas Dan Pamong Asrama Perdalam Tentang Seni Mendampingi Remaja Gen Alpha Dan Gen Z
2025-08-13 10:23:55
Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Terima Kunjungan Dari Icomuh (the 3rd International Course On Multiculturalism And Humanity) 2025
2025-08-11 11:54:54
Madrasah Muallimat Muhammadiyah Yogyakarta
Kontak Lengkap :
Menu Navigasi :