Tim Tari Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta berasil banggakan Indonesia dengan meraih gold medal kategori Folk Dance pada IDO World Dance Festival tahun 2023 di Korea Selatan. Serangkaian acara IDO World Dance Festival tahun 2023 berlangsung pada tanggal 1-8 Agustus 2023.
Ajang internasional tersebut diselenggarakan oleh International Dance Organization (IDO) Korea. Acara ini merupakan agenda tahunan dari IDO di seluruh dunia. Tim Tari Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta menjadi salah satu perwakilan dari Indonesia dan bertanding dengan berbagai peserta dari belahan dunia. Negara-negara yang mengikuti ajang ini antara lain: Korea, Jepang, India, Singapura, Taiwan, Hongkong, Brazil, Kazakhstan, Russia, Malaysia, USA, Thailand, China, Mongolia, dan Philippina. Tarian Ratoeh Jaroe dari Aceh menjadi persembahan memukau dari Tim Tari Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta dan disandingkan dengan tarian dari negara lainnya, seperti tarian dari masing-masing negara, jazz, tap dance, ballet, dll.
Daftar tim tari Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta yang mengikuti ajang tersebut adalah Sabila Putri Nuraeni (Kelas II A), Amira Akhsanu Rakhmi (Kelas II A), Prameswari Sakya Arzugada (Kelas II B), Afra Haifany (Kelas II C), Nazila Azimi Al Habib (Kelas II C), Althafunnisa Mutiara Ulya (Kelas II D), Fichryah Manis Yamko (Kelas II F), Khanza Adora Janitra Irawan (Kelas III D), Hasna Zakiyah (Kelas V B), Syahidah Syawaluna (Kelas V C), Anindya Kusuma Aditya (Kelas V D), dan Irza Putri Najwa (Kelas IV E).
Antusias Tim Tari Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta sangat luar biasa terlihat dari semangat santriwati yang tetap terjaga walapun harus tampil hampir tengah malam. Dan alhamdulillah Tim Tari Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta mendapatkan predikat 1st Place kategori Folk Dance dan diganjar dengan Gold Medal. (LTA)
Studi Inspirasi Majelis Dikdasmen Dan Pnf Pdm Kudus Di Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
2025-11-14 05:10:23
Studi Tiru Ipm Smp Darul Ihsan Muhammadiyah Sragen (dimsa) Ke Pr Ipm Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah
2025-11-13 11:55:01
Pamong Dan Musyrifah Asrama Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Perdalam Tentang Sekolah Sehat Jiwa (ssj)
2025-11-10 14:37:01
Student Exchange Siswi Kelas Internasional Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Dengan Sis (semarang Intercultural School)
2025-11-07 08:58:37
Peringati Hari Sumpah Pemuda, Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Gelar Semarak Haflatul Maktabah Tahun 2025
2025-11-03 15:18:47
Wujudkan Kader Tangguh, Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Adakan Pelatihan Peer Counseling Dan Leader Camp
2025-11-03 10:14:19
Launching Logo, Theme Song, Dan Agenda Milad Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Ke-107
2025-11-01 16:42:24
In-house Training Tim Sekolah Sehat Jiwa (ssj) Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
2025-11-01 14:33:43
Sosialisasi Dan Edukasi Sekolah Sehat Jiwa (ssj) Kepada Seluruh Siswi Mts Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
2025-10-28 14:21:33
Review Buku Sejarah Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
2025-10-21 15:09:26
Madrasah Muallimat Muhammadiyah Yogyakarta
Kontak Lengkap :
Menu Navigasi :