...

HALAL BIHALAL & RIHLAH KELUARGA BESAR MADRASAH MU’ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta telah menyelenggarakan Halal Bihalal dan Rihlah Keluarga untuk Guru dan Karyawan. Acara tersebut berlangsung selama kurang lebih 3 hari 2 malam, pada hari Jum’at hingga Ahad, 5 - 7 Mei 2023 di Hotel Purnama, Kota Batu Malang dan Taman Safari, Prigen, Jawa Timur.

Acara Halal Bihalal diselenggarakan di Hotel Purnama pada hari Jum’at 5 Mei 2023 dihadiri oleh salah satu Ketua PP Muhammadiyah, yakni Dr. H. M. Saad Ibrahim, M.A. sebagai pemateri hikmah syawalan. Dalam pelaksanaan acara, ikrar syawalan perwakilan Guru, Karyawan di sampaikan oleh Drs. A’la Subki yang menuturkan bahwa saling memaafkan dan melapangkan dada merupakan kunci dari halal bihalal.

“Saling memaafkan antar Karyawan dan Guru, Guru dan Karyawan disitulah letak makna halal bihalal artinya saling menghalalkan, tanpa diminta sudah memaafkan,” ulas Drs. A’la Subki yang sekaligus pengajar Bahasa Arab di Madrasah Mu’allimaat.

Unik Rasyidah, M.Pd., selaku Direktur turut menjelaskan tujuan dari kegiatan tersebut, yakni sebagai rasa terimakasih kepada seluruh guru dan karyawan serta keluarga besar guru dan karyawan madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta yang telah menjadi support terbaik untuk kemajuan Madrasah. Selain itu juga sebagai motivasi agar terus berinovasi dan mengabdi bersama Madrasah Mu’allimaat. Harapannya dengan adanya Rihlah keluarga besar Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta bisa membangun persaudaraan seluruh keluarga besar baik guru maupun karyawan.

“Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta yang langsung berada di bawah PP Muhammadiyah, memiliki privilege tinggi sehingga sebagai Guru dan Karyawan perlu memantaskan diri sebagai center Muhammadiyah. Sebab Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta terdiri dari santriwati sabang hingga merauke’, jelas Unik Rasyiah, M.Pd.

Dr. H. M. Saad Ibrahim, M.A, juga berpesan kepada seluruh civitas akademika Madrasah Mu’allimaat untuk selalu mendidik peserta didik dengan penuh kasih sayang.

“Silaturahmi merupakan kunci dari rasa persaudaraan dan kasih sayang, sebab makna dari silaturahmi adalah hubungan tali persaudaraan. Didiklah anak-anak menjadi penerus bangsa, maka harus mendidik anak dengan penuh kasih saying,” pungkas Ketua Umum PWM Jawa Timur periode 2015-2020 tersebut.

Atun Priyati, M.Pd., selaku ketua panitia rihlah tahun 2023 menyampaikan bahwa persiapan sudah dilakukan sejak lama. Persiapan yang dilakukan antara lain survey lokasi, sosialisasi guru dan karyawan, finalisasi data peserta rihlah. Setelah diadakannya rihlah maka dapat disimpulkan bahwa rihlah di Taman Safari Prigen, cukup menyenangkan. Semoga bisa mempererat tali persaudaraan serta menambah motivasi kerja kembali.(yg) (LTA)

Berita Terbaru Lainya

CAPACITY BUILDING DAN RAPAT KERJA GURU KARYAWAN MADRASAH MU'ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2025/2026

Capacity Building Dan Rapat Kerja Guru Karyawan Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Tahun Ajaran 2025/2026

2025-07-05 15:04:11

APEL PERPULANGAN DAN PENERIMAAN LAPORAN HASIL PENILAIAN PENDIDIKAN (LHPP) SEMESTER II MADRASAH MU’ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2024/2025

Apel Perpulangan Dan Penerimaan Laporan Hasil Penilaian Pendidikan (lhpp) Semester Ii Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Tahun Ajaran 2024/2025

2025-06-28 11:54:35

20 SANTRI PERWAKILAN PONDOK PESANTREN MUHAMMADIYAH SE-INDONESIA MENGIKUTI TEMU KADER ULAMA PESANTREN PEREMPUAN MUHAMMADIYAH (TKUPM) DI MADRASAH MU’ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA

20 Santri Perwakilan Pondok Pesantren Muhammadiyah Se-indonesia Mengikuti Temu Kader Ulama Pesantren Perempuan Muhammadiyah (tkupm) Di Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta

2025-06-28 11:01:11

TIGA ALUMNI MADRASAH MU’ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA TAHUN 2025 DITERIMA STUDI LANJUT DI UNIVERSITAS INDONESIA (UI)

Tiga Alumni Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Tahun 2025 Diterima Studi Lanjut Di Universitas Indonesia (ui)

2025-06-24 13:14:40

PERPISAHAN KELAS XII PERSEMBAHKAN DRAMA MUSIKAL

Perpisahan Kelas Xii Persembahkan Drama Musikal "kelanala 2025" Kepada Keluarga Besar Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta

2025-06-19 12:43:26

TUMBUHKAN AKSI SOSIAL, PR IPM DAN LAZISMU MU'ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA ADAKAN SAFARI KURBAN DI GUNUNG KIDUL, DIY

Tumbuhkan Aksi Sosial, Pr Ipm Dan Lazismu Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Adakan Safari Kurban Di Gunung Kidul, Diy

2025-06-11 14:29:46

PERINGATI HARI BUKU 2025, PERPUSTAKAAN MADRASAH MU’ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA ADAKAN MOTIVASI BERPRESTASI DAN BAZAR BUKU

Peringati Hari Buku 2025, Perpustakaan Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Adakan Motivasi Berprestasi Dan Bazar Buku

2025-06-11 11:40:06

REVIEW KURIKULUM MADRASAH MU'ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2025/2026

Review Kurikulum Madrasah Mu'allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Tahun Ajaran 2025/2026

2025-06-11 11:07:31

INTERNATIONAL CLASS MADRASAH MU’ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA EDUTRIP KE UNY: LAKUKAN EKSPERIMEN KIMIA, BIOLOGI DAN FISIKA

International Class Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Edutrip Ke Uny: Lakukan Eksperimen Kimia, Biologi Dan Fisika

2025-05-18 11:40:09

ORGANISASI SANTRI MADRASAH MU’ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA IKUTI PELATIHAN COPYWRITING OPTIMALKAN PERAN DAKWAH MEDIA SOSIAL

Organisasi Santri Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta Ikuti Pelatihan Copywriting Optimalkan Peran Dakwah Media Sosial

2025-05-18 10:41:55

-- ---- --

Madrasah Muallimat Muhammadiyah Yogyakarta

Kontak Lengkap :

  • Imastuti Tricahyani, S.Pd., M.A. : 0823 2883 2011
  • Budi Waskitho, S.Pd.                 : 0821 3358 1616

Menu Navigasi :

Fasilitas :
Develop by © ICT CENTER Madrasah Mu`allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
Copyright © 2025