...

Kappontren Al-Barokah Madrasah Mu’allimaat Adakan Tutup Buku Tahun 2020 Di Tengah Pandemi

Kappontren Al-Barokah Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta telah melangsungkan RAT (Rapat Anggota Tahunan) secara virtul di tengah masa pandemi. RAT merupakan agenda tahunan bagi koperasi Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta. Tujuan utamanya adalah untuk melakukan evaluasi secara keseluruhan dan laporan pertanggungjawaban dari para pengurus selama satu periode kepengurusan. Berlangsung pada hari Rabu, 20 Januari 2021 dengan mengundang Kepala Dinas Perindustrian Koperasi dan UKM (Usaha Kecil Menengah) Kota Yogyakarya.

Jalannya agenda RAT dibagi menjadi dua acara utama, yakni acara umum dan acara khusus. Acara umum berisikan sambutan-sambutan dan acara khusus terdiri atas: laporan dari ketua Kappontren Al-Barokah, pembacaan tata tertib, laporan pengurus, laporan pengawas, pembacaan RAPBK, pandangan umum, tanya jawab, dan pengesahan.

“RAT tahun ini merupakan RAT yang spesial dalam perjalanan Kappontren Al-Barokah, karena berjalan di tengah-tengah pandemi. Ucapan terimakasih kepada para sponsor yang telah memberikan sumbangsihnya untuk menyukseskan agenda tutup buku ini. RAT ini jauh dari kata sempurna, masih banyak hal yang harus dibenahi untuk perbaikan Kappontren kedepannya”, penjelasan Ibu Tri Ningsih, S.S. selaku ketua Kappontren Al-Barokah Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta mengawali serangkaian sambutan.

Dilanjutkan dengan sambutan kedua oleh Ibu Agustyani Ernawati, M.Pd, selaku Direktur Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta. Harapan besar semoga tahun selanjutnya akan lebih baik dan mampu memunculkan inovasi-inovasi baru. “Penghargaan setinggi-tingginya kepada Keppontren Al-Barokah karena di masa pandemi ini senantiasa melakukan inovasi baru. Pergantian menjadi system koperasi berbasis Syariah menjadi salah satu inovasi yang membanggakan. Harus selalu di suarakan lagi kepada seluruh stakeholder di Madrasah Mu’allimaat, baik guru maupun karyawan”, ulas beliau.

“Upaya peningkatan kualitas dari koperasi baik sistem ataupun kinerja harus selalu dilakukan. Karena dengan meningkatnya berbagai aspek di dalam Kappontren akan semakin eksis dan dikenal banyak pihak. Terbukti dengan adanya beberapa sponsor yang telah mendukung agenda RAT ini. Termasuk partisipasi aktif dari para peserta yang selalu kami harapkan untuk membesarkan Kappontren. Keberhasilan Kappontren Al-Barokah bukan semata-mata hanya tugas pengurus atau pengawas saja, melainkan harus di dukung oleh seluruh anggota Kappontren.”, lanjut Ibu Agustyani Ernawati, M.Pd menyampaikan sambutan.

Kepala Dinas Perindustrian Koperasi dan UKM (Usaha Kecil Menengah) Kota Yogyakarya, yang diwakili oleh Ibu Bebasari Sitarini, S.P., M.MA memberikan sambutan selanjutnya. Beliau mengamini pernyataan Ibu Direktur, yakni tentang memunculkan inovasi baru dan hubungan relasi yang harus dibangun di tengah masa krisis ini. “Ada beberapa koperasi yang belum bisa melakukan RAT, baik itu karena didasarkan permasalahan internal ataupun mengalami penurunan hasil usaha. Dan bahkan bebrapa koperasi di daerah Kota Yogyakarta terdampak pandemi. Tetapi berbeda dengan Kappontren Al-Barokah ini yang selalu mengalami pembaharuan dan harapannya akan terus berlanjut menjadi lebih baik kedepannya”,  ulas beliau memberikan apresiasi.

Acara beralih ke agenda khusus, yakni diawali dengan penyampaian laporan secara umum dari ketua Kappontren Al-Barokah. Penyampaiannya antara lain, dimulai dari penyampaian susunan pengurus, jumlah anggota, sumber permodalan, perhitungan pembagian SHU (Sisa Hasil Usaha), penyampaian kendala-kendala dan diakhiri dengan pembacaan tata tertib.

Dilanjutkan dengan penyampaian laporan dari pengawas Kappontren Al-Barokah, yakni oleh Ibu Risfiana, S.Ag. Beliau menjelaskan bahwasannya kepengurusan ini telah menjalankan fungsinya sesuai dengan AD/ART. “Bidang Organisasi dan Administrasi mengalami peningkatan dan dilaksanakan dengan maksimal. Bidang keanggotaan, yakni dengan jumlah anggota hingga tahun 2021 ini berjumlah 134”, pungkas beliau menjelaskan kinerja tiap bidangnya. Dan dilanjutkan dengan penyampaian laporan dari Bidang Permodalan, Bidang Usaha, yang terdiri dari Bidang Usaha Pembiayaan, Bidang Usaha Kedai, Bidang Sosial, Bidang Pendidikan, dan Bidang Permodalan.

Tutup Buku Tahun 2020 diakhiri dengan sesi tanya jawab kepada pengurus oleh seluruh anggota Kappontren Al-Barokah. Bukan hanya menyampaikan sanggahan ataupun pertanyaan saja, melainkan saran-saran dan berbagi masukan untuk perbaikan kedapannya. (LTA)

-- ---- --

Madrasah Muallimat Muhammadiyah Yogyakarta

Kontak Lengkap :

  • Imastuti Tricahyani, S.Pd., M.A. : 0823 2883 2011
  • Budi Waskitho, S.Pd.                 : 0821 3358 1616

Menu Navigasi :

Fasilitas :
Develop by © ICT CENTER Madrasah Mu`allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
Copyright © 2025