...

Mubaligh Hijrah Mengisi Liburan Semester

Mubaligh Hijrah Mengisi Liburan Semester

Kegiatan Mubaligh Hijrah untuk mengisi liburan semester kali ini berlangsung di dua dusun yaitu dusun Munggang Lor dan Munggang Wetan, Desa Sidoharjo, Kecamatan Samigaluh, Kulon Progo. Kegiatan tersebut berlangsung dari tanggal 18 sampai 22 Desember 2019. Delegasi Mubaligh Hijrah yang diterjunkan adalah Annisa Zulfa (XE), Nahla Nazula (XD), Aini Zahro (XA), Diyah Ade (XF), Wardah Dinda (XF), Kaltsum Hafidzah (XB), Hafidzah Nuri M (XF), Zain Nuha Silmy (XIA), Anisah Irbah(XIA), Elmaningtyas (XIB), Luqyana Danisha (XID), dan Afifah Inayah (XB). Mereka diterima langsung oleh takmir masjid setempat. Selama berada di sana, para santri memiliki beberapa agenda kegiatan, antara lain: mengajar TPA, mengajar SD, lomba masak ibu-ibu, makrab dengan warga dan remaja masjid, out bond, dan gebyar TPA.

 

Bapak Dian, selaku ketua Risma (Remaja Islam Masjid) masjid Al Bashirah dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini cukup baik dan bermanfaat karena menyasar semua lapisan dari anak-anak TPA, remaja masjid, serta para warga. Harapan beliau adalah semoga kegiatan seperti ini akan terus diadakan kedepannya karena Mubaligh Hijrah ini menimbulkan efek positif dan menjadi sarana motivasi untuk para warga.

-- ---- --

Madrasah Muallimat Muhammadiyah Yogyakarta

Kontak Lengkap :

  • Imastuti Tricahyani, S.Pd., M.A. : 0823 2883 2011
  • Budi Waskitho, S.Pd.                 : 0821 3358 1616

Menu Navigasi :

Fasilitas :
Develop by © ICT CENTER Madrasah Mu`allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
Copyright © 2024