...

TIM TARI MADRASAH MU’ALLIMAAT MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA BERHASIL MERAIH SPECIAL JURY AWARD PADA FESTIVAL OF COLOUR OF THE WORLD 2023 DI MALAYSIA

Kabar gembira datang dari Tim Tari Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta yang mendapatkan penghargaan Special Jury Award Internasional (Open) Category pada Festival of Colour of the World (FESCO) 2023. Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Sabtu, 22 Juli 2023 dan dilaksanakan di Chancellor Hall, Universitas Teknologi Petronas, Malaysia.

Festival Of Colours of The World (FESCO) merupakan pertandingan kesenian daerah tahunan antar negara yang biasanya diikuti oleh peserta dari negara-negara di Asia. Tim tari Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta pada ajang FESCO mempersembahkan tarian Ratoeh Jaroe dari Aceh, tarian yang berisi syiar Islam dan merupakan manifestasi dari keseharian masyarakat setempat.

"FESCO terafiliasi dengan organisasi penyelenggara Festival Folklore Internasional, FIDAF. Setiap tahunnya, Indonesia, Thailand, Kamboja dan Vietnam menjadi negara yang aktif berpartisipasi di festival tersebut," kata Mohd Farhan Ramli, Ketua Penyelenggara Fesco 2023.

Daftar nama santriwati yang tergabung dalam tim tari tersebut antara lain: Zhivana Allysia Maro Rezkita Harahap, Azalia Sachio Tsabita, Najla Khoirunnisa, Karyssa Fathiha Susetyo, Kayra Naura Meyka, Naava Gilda Adnina, Khansa Fauziah Utami, Niazzahra Mackenzie Aurelia, Syafia Faizza Al Laily, Dinar Renggani Puspamurti, Ratna Nadia Hanifah, dan Wafa Dien Talitha. Didampingi oleh Puput Utami, S.Pd. yang merupakan guru mata pelajaran Seni Budaya di Madrasah Mu’allimaat.

Unik Rasyidah, M.Pd. sebagai Direktur Madrasah Mu’allimaat Muhammadiyah Yogyakarta memberikan apresiasi kepada tim tari yang mendapatkan penghargaan tersebut. Beliau juga menuturkan bahwa ajang perlombaan seperti itu dapat memperkuat mentalitas santriwati.

“Anak-anak berkompetisi untuk melatih mental dan memupuk kemampuan. Mental yang baik itu dengan berkompetisi. Harapannya anak-anak memiliki wawasan dan pemahaman yang lebih luas terkait dengan budaya dari luar negeri. Tentu ketika anak-anak melihat budaya di luar negeri yang beragam akan muncul tolerans. Semoga ke depan bisa membawa dan bisa diikuti di cabang-cabang di luar negeri yang lebih bervariatif dan mewadahi talenta yang dimiliki anak-anak Mu’allimaat”, jelas Unik Rasyidah, M.Pd. (LTA)

-- ---- --

Madrasah Muallimat Muhammadiyah Yogyakarta

Kontak Lengkap :

  • Imastuti Tricahyani, S.Pd., M.A. : 0823 2883 2011
  • Budi Waskitho, S.Pd.                 : 0821 3358 1616

Menu Navigasi :

Fasilitas :
Develop by © ICT CENTER Madrasah Mu`allimaat Muhammadiyah Yogyakarta
Copyright © 2024